Senin, 02 Januari 2012

Pre hair do

Make up yang sempurna akan terasa tak bernyawa, kosong dan hampa tanpa hair do yang menawan.  Tatanan rambut penting untuk menopang keseluruhan total look . Kesalahan yang sering umum terjadi adalah tatanan rambut tak disesuaikan dengan acara yang dihadiri maupun bentuk wajah.  Jangan takut bereksperimen untuk menemukan hair do yang tepat sesuai bentuk wajah. Sebelum menata rambut, cuci rambut dengan bersih. Bila anda terbiasa mencuci rambut menggunakan air hangat, maka setelah menggunakan air hangat, bilas rambut dengan air dingin. Air dingin akan membantu menutup kutikula rambut. Untuk mengeringkan rambut, kita terbiasa menggosok dan membungkus rambut dengan handuk. Please do not do this, girls, karena akan merusak helaian rambut. Cara terbaik adalah mengelap rambut dengan lembut dan biarkan mengering diangin anginkan kan selama kurang lebih 10 menit, baru setelah itu gunakan hair dryer dengan panas sedang supaya tidak merusak rambut. Untuk rambut dengan helaian tipis dan lemas, sebelum ditata, bisa gunakan kosmetik rambut seperti hair spray, 10 menit sebelum penataan, niscaya rambut akan lebih mudah diatur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar